Destinasi Wisata Karibia yang Menakjubkan

Karibia (Hindia Barat) adalah kumpulan pulau yang berada di Laut Karibia. Pulau-pulau ini membentang sampai selatan dari Florida ke barat laut Venezuela di Amerika Selatan. Kepulauan Karibia terdiri kurang lebih 7000 pulau termasuk pulau kecil, karang, dan caye. Kepulauan ini dibagi menjadi dua puluh lima daerah termasuk negara merdeka, departemen luar negeri, dan daerah administratif lainnya.


Nama “India Barat” berasal dari Christopher Columbus yang mengira dia telah mendarat di India ketika dia menemukan Amerika yang sekarang. Karibia terdiri dari Antilles Besar dan Antilles Kecil dan bagian dari Amerika Utara.

Rata-rata para artis terkenal dunia memiliki pulau di kepulauan Karibia. Sebab bagi mereka memiliki pulau bukan hanya untuk menjaga privasi tapi juga sebagai lambang status atau gengsi. Pulau tersebut juga menjadi tempat bersembunyi bagi para artis top tersebut dari sorotan dunia.

Sebagian dari pulau pribadi tersebut telah disulapnya menjadi resor mewah yang memanjakan pemiliknya dan para tamu mereka yang datang. Pulau pribadi ini merupakan surga bagi para pemiliknya, pulau ini dikeliling laut biru yang jernih dengan deretan batu karang dan pantai putih bersih. Terkadang beberapa pulau ini juga sering disewakan.

Salah satu destinasi dikepulauan karibia adalah Pulau Virgin. Pulau ini termasuk bagian dari kawasan Kepulauan Leeward. Pulau ini berada di daerah perbatasan antara Samudera Atlantik dan Laut  Karibia.  Satu hal yang membuat pulau ini unik yaitu hak kepemilikan oleh dua negara sekaligus, yaitu negara Inggris Raya yang memiliki wilayah Pulau Virgin bagian Timur Laut (Virgin Islands) dan Amerika Serikat yang memiliki bagian Barat Pulau Virgin (Virgin Islands of the United States).


Karibia juga memiliki pantai yang menurut survey masuk dalam pantai terindah di dunia. Nama pantai ini adalah Anguilla. Pantai ini terletak di sebelah timur negara Puerto Rico.


Selain Anguilla, Karibia juga memiliki pantai yang sangat indah yaitu Turks dan Caicos. Suasana tropis yang hangat dan tenang menjadi daya tarik dari destinasi wisata bahari ini. Dengan pasir putihnya yang bersih dan lembut semakin membuat para wisatawan tak sabar untuk menikmati hangatnya pasir putih yang hangat karena terpapar sinar matahari. Pantai-pantai di Karibia memiliki air laut yang jernih sehingga mampu menampilkan keindahan alam bawah laut yang benar-benar masih asli dan asri.


Jadi bagi anda yang ingin menikmati destinasi wisata bahari dan memiliki budget lebih, layak untuk mempertimbangkan Karibia sebagai tujuan wisata anda.

Referensi :
1. http://www.yukpegi.com/mancanegara/pasir-putih-dan-laut-biru-di-pantai-karibia/
2. http://destinasipariwisata.wordpress.com/2012/07/03/kepulauan-karibia/

Artikel Blog Travel Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Scroll to top